Hari Ini

Lowongan Kerja Terbaru Bulan Maret 2014 di PT Bank Mayora

Update Jumat, 28 Februari 2014 at 08.54. Dalam topik Loker Maret 2014,Lowongan Kerja


Lowongan Kerja Terbaru Bulan Maret 2014 di PT Bank Mayora - Seiring dengan meningkatnya kebutuhan hidup memaksa kita untuk bekerja demi memenuhi semua nya. Maka mendapatkan pekerjaan yang sesuai sangatlah menjadi dambaan bagi para pencari kerja. Untuk itu Bursa Info Pekerjaan hadir untuk berbagi Informasi seputar Jobs Vacancy yang mungkin bermanfaat untuk anda yang sedang membutuhkan Info Lowongan Kerja Bulan Maret 2014


Untuk anda yang masih berburu informasi lowongan kerja berikut ini admin akan menyampaikan Informasi Lowongan Kerja yang admin dapatkan dari PT Bank Mayora yaitu Bank Umum Devisa Nasional yang sedang berkembang dengan Visi & Misi menjadi Bank ritel dan consumer yang sehat dan terpercaya dalam layanan dan mampu menyediakan solusi keuangan yang saat ini sedang membutuhkan tenaga–tenaga muda yang aktif, profesional dan siap untuk berkembang bersama kami untuk mengisi beberapa posisi penting pada perusahaan tersebut. Jika anda berminat berikut informasi selengkapnya Lowongan Kerja Terbaru Bulan Maret 2014 di PT Bank Mayora...
Lowongan Kerja Terbaru Bulan Maret 2014 di PT Bank Mayora

PT BANK MAYORA

Kami adalah Bank Umum Devisa Nasional yang sedang berkembang dengan Visi & Misi menjadi Bank ritel dan consumer yang sehat dan terpercaya dalam layanan dan mampu menyediakan solusi keuangan, membutuhkan tenaga profesional untuk posisi:

LEARNING & DEVELOPMENT STAFF KODE POSISI : LD

PERSYARATAN UMUM:
  •     Pria/Wanita, usia max 35 thn
  •     Pendidikan min. S1 dari universitas terkemuka (semua disiplin ilmu), IPK min. 2,75
  •     Menguasai Ms Office

PERSYARATAN KHUSUS:
  •     Pengalaman min. 2 tahun di bidang Learning & Development , diutamakan dari Perbankan
  •     Dapat membuat dan mengelola database peserta pelatihan
  •     Memiliki kemampuan dalam berkomunikasi yang baik
  •     Dapat bekerja secara individual atau team

Tugas dan Tanggung Jawab:
  •     Mempersiapkan pelaksanaan pelatihan dan berkoordinasi terhadap seluruh kegiatan yang berkaitan dengan pelatihan
  •     Membuat evaluasi hasil In House Training sesuai dengan program yang disepakati
  •     Memastikan pelaksanaan pelatihan berlangsung sesuai dengan jadwal yang ditentukan

INTERNAL AUDIT KODE POSISI : IA

PERSYARATAN UMUM :
  •     Pendidikan min. S1 dari universitas terkemuka, dengan IPK min 2,75
  •     Diutamakan menguasai bahasa Inggris
  •     Menguasai Ms. Office

PERSYARATAN KHUSUS :
  •     Usia max. 35 thn
  •     Pria/Wanita
  •     Pengalaman min. 2 tahun sebagai internal audit dan dari Bank devisa
  •     Bersedia ditugaskan ke luar kota

Tugas dan Tanggung Jawab:
  •     Melakukan pemeriksaan sesuai dengan Panduan Audit Intern
  •     Melakukan follow up dari setiap temuan yang telah di sampaikan ke auditee
  •     Melakukan penyusunan kertas kerja audit secara rapi dan sistematis

QUALITY MANAGEMENT KODE POSISI : QM

KUALIFIKASI:
  •     Pria/Wanita, Usia max. 28 thn
  •     Pendidikan min. S1 dari universitas terkemuka, dengan IPK min 2,75
  •     Pengalaman min. 1 tahun sebagai frontliner di Bank devisa
  •     Dapat berkomunikasi dengan baik dan ramah
  •     Sehat secara jasmani dan rohani
  •     Tidak pernah terlibat dalam pelanggaran hukum apapun
  •     Bersedia ditempatkan di seluruh cabang PT. Bank Mayora

TANGGUNG JAWAB:
  •     Melakukan penilaian Service Audit (SA) & membuat laporan penilaian terhadap cabang-cabang di wilayah koordinasinya maupun cabang-cabang luar kota.
  •     Bertanggung jawab terhadap hasil penilaian Service Audit cabang-cabang/ area/ kota yang sesuai dengan area koordinasinya.
  •     Menjalin, menjaga & membina komunikasi yang efektif dengan cabang-cabang di wilayah koordinasi baik melalui forum-forum frontliners secara periodik, pada saat coaching hasil penilaian service, dll .

IT PROGRAMMER KODE POSISI : IT-P

PERSYARATAN UMUM:
  •     Pria/Wanita, Usia max 30 tahun
  •     Min. S1 Teknik Informatika/Sistem Informasi/Sistem Komputer
  •     Pengalaman min. 1 tahun sebagai Programmer/System Developer, diutamakan dari Perbankan

PERSYARATAN KHUSUS:
  •     Memiliki pengetahuan business process perbankan, IT (software/hardware)
  •     Menguasai software language/operating system Java, Windows, .net (C#, VB, ASP), dan AS400.

TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB:
  •     Merancang dan membuat sistem yang dideskripsikan di Business Requirement, mengutamakan aspek security sistem agar sistem dapat mudah dan aman digunakan oleh user.
  •     Melakukan SIT (System Integration Test) untuk memastikan sistem berjalan benar
  •     Melakukan assesment terhadap sistem yang sudah dibuat atau dimodifikasi agar sistem memiliki fitur memadai serta minim risiko
  •     Bertanggung jawab atas penyediaan dokumen yang terkait dengan in house system sesuai dengan ketentuan Software Document Life Cycle.

INTERNAL AUDIT IT KODE POSISI : IA-IT

PERSYARATAN UMUM :
  •     Pendidikan min. S1 (Teknik Informatika) dari universitas terkemuka, dengan IPK min 2,75
  •     Diutamakan menguasai Bahasa Inggris
  •     Menguasai Ms. Office

PERSYARATAN KHUSUS :
  •     Usia max. 35 thn
  •     Pria/Wanita
  •     Pengalaman min. 2 tahun sebagai staf IT di Bank Devisa
  •     Bersedia ditugaskan ke luar kota

Tugas dan Tanggung Jawab:
  •     Melakukan pemeriksaan sesuai dengan Panduan Audit Intern
  •     Melakukan follow up dari setiap temuan yang telah di sampaikan ke auditee
  •     Melakukan penyusunan kertas kerja audit secara rapi dan sistematis

TELLER - LAMPUNG KODE POSISI : TL - L

PERSYARATAN UMUM :
  •     Pendidikan min. D3 dari universitas terkemuka, dengan IPK min 2,75
  •     Diutamakan menguasai bahasa Inggris
  •     Menguasai Ms. Office
  •     Bersedia ditempatkan di wilayah Lampung

PERSYARATAN KHUSUS :
  •     Usia max. 28 th
  •     Wanita, single dan berpenampilan menarik
  •     Pengalaman min. 1 tahun sebagai teller dari Bank devisa
  •     Memiliki pengetahuan keaslian uang dan verifikasi tanda tangan
  •     Dapat bekerja dengan cepat dan teliti

Tugas dan Tanggung Jawab:
  •     Melakukan verifikasi tanda tangan nasabah, serta pengesahan slip setoran/penarikan
  •     Menerima dan melayani nasabah
  •     Memberikan layanan transaksi tunai dan non tunai kepada nasabah internal dan eksternal
  •     Membuat dan memeriksa laporan akhir teller
  •     Membuat laporan transaksi tunai yang melebihi limit
  •     Melengkapi laporan data working customer pada sistem Bank

Kirimkan surat lamaran, CV, pasfoto terbaru Anda dengan mencantumkan kode posisi melalui

PT BANK MAYORA
Jln Tomang Raya Kav 21-23
JAKARTA BARA


Lowongan Kerja Terbaru Bulan Maret 2014 di PT Bank Mayora telah admin sampaikan, Semoga bermanfaat untuk anda dan karir anda. Baca juga Lowongan Kerja Terbaru Bulan Maret 2014 di PT Datacrip.

Tulis Komentar Kamu dibawah, pilih Name/URL atau pilih Anonymous.

0 Komentar untuk "Lowongan Kerja Terbaru Bulan Maret 2014 di PT Bank Mayora"

Posting Komentar